Metaverse dan Kepemilikan asset di Internet

Share it:

Istilah Metaverse sedang menghangat akhir - akhir ini, perusahaan besar sekelas facebook pun sampai harus mengganti nama perusahaan nya menjadi meta, tak ayal facebook telah berinvestasi besar - besaran pada pengembangan VR Headset dengan produk oculus miliknya.Metaverse seolah menjadi jargon baru para pesohor untuk mengkampanyekan apa itu industri 4.0 yang konon katanya full digitalisasi serta ekosistemnya yang canggih.





Metaverse yang semu

Di masa depan VR Headset adalah kunci, yakni alat utama untuk masuk ke ekosistem metaverse. Saat ini VR Headset adalah device yang tidak murah atau tidak bisa dijangkau masyarakat menengah namun kita tidak tahu di masa depan jika trend metaverse ini berhasil maka tidak mungkin akan dimiliki setiap lapisan masyarakat layaknya teknologi smartphone saat ini. Dunia metaverse adalah hiburan dan bisnis dalam bentuk 4D yang memungkinkan adanya immersive antara para pengguna nya, apalagi di masa depan internet 5G bisa diterapkan di banyak negara di dunia maka tidak mungkin implementasi metaverse akan semakin mudah.

Beberapa perusahaan raksasa digital bisa jadi akan semakin menggurita dengan ekosistem metaverse, bahkan mereka saat ini telah berupaya agar rencana membumikan metaverse berhasil dengan menggandeng para artis dunia untuk memiliki aset di metaverse mereka.Layaknya sebuah aset real di dunia nyata seperti sebuah gedung / rumah dll namun hanya dalam bentuk 4D digital yang khusus dimiliki oleh pembeli / pembuat aset tersebut, metaverse akan sangat erat kaitannya dengan crypto , blockchain dan NFT.


Virtual Produk sebagai Asset

Virtual produk sebagai asset bukanlah sesuatu yang baru, dalam dunia game misalnya player biasa membeli item - item yang membantunya untuk mendapatkan pundi - pundi dikemudian hari.Namun dalam metaverse tidak hanya dua arah antara pengembang dan user saja namun akan menjadi tiga arah antara pengembang - user - user as content creator ,user dapat menjual asset nya kepada user lain atau user mampu membuat virtual produk untuk dijual ke pengembang atau user lain.


NFT solusi kepemilikan asset di Internet

NFT merupakan salah satu penerapan teknologi blockhain. Non fungible menyatakan bahwa produk/token tidak bisa ditiru atau bernilai sama dengan yang lain meskipun produk digital nya sama, artinya proof ownership sangat aman dalam asset digital. Jika kita menjual sebuah produk digital sebenarnya kita menjual bukti kepemilikan dari asset tersebut.   

Share it:

Blockchain

Future

Lounge

Post A Comment:

0 comments: