Jasa Rating dan Review Palsu di App Playstore

Share it:
Salah satu perkembangan bisnis jaman sekarang adalah keterbukaan antara pelanggan dan penjual (jasa/barang). Keterbukaan itu diimplementasikan sebagai feedback dari pelanggan yang telah menggunakan jasa/barang penjual sebagai informasi tambahan atas kualitas produk.Rating dan review merupakan keterbukaan berbisnis dari sisi pelanggan yang akan sangat membantu para penjual untuk terlihat meyakinkan bagi pelanggan baru.

ratings-pixabay.com

Playstore milik google sebagai toko resmi aplikasi dll di OS android juga  terdapat fitur rating dan review. Fitur ini akan membantu kepercayaan atas aplikasi yang  dipublish oleh developer dan juga terjadinya interaksi / tanggapan kepada para pengguna aplikasi. Sayangnya fitur ini sangat mudah di kelabui oleh user sendiri. Review dan rating sangat bergantung pada kejujuran pengguna, jika tidak demikian maka akan sia - sia dan tidak berfungsi semestinya. Maka dari itu jangan heran bila terdapat keanehan antara rating , review dan jumlah aktif install.

Beberapa hari yang lalu erfouris studio mendapatkan email jasa rating dan review palsu dari india.


Seperti gambar SS diatas orang india cukup lihai dan mengerti bagaimana agar cara rating & review mereka terlihat benar - benar  sebagai user dengan cara komentar review yang sampai 5 baris juga 1 device 1 review. Dengan mengerahkan 5000 orang / devices mereka bisa menjalankan bisnis ini dengan rapi dan berbiaya  Rp 1500 / review.

Negara India yang penduduknya lebih dari 1 milyar memungkinkan dapat membuat sebuah aplikasi yang memiliki rating bagus menjadi jelek dalam suatu waktu apabila mereka saling bekerja sama begitu juga sebaliknya.Sebagai contoh aplikasi Tiktok dibawah ini




Fitur rating dan review sebenarnya bagus namun sangat rentan disalahgunakan / diperdaya oleh oknum tak bertanggung jawab. Para developer/perusahaan aplikasi sendiri yang mungkin punya dana besar dan ingin aplikasinya cepat naik biasanya mempertimbangkan memakai jasa mereka selain  dari iklan juga.Saya sendiri juga gak tau bagaimana cara pihak google playstore mengatasi masalah  yang seperti ini, karena entah mengapa beberapa rating dan review kadang muncul kadang tidak di playstore walaupun di console developer sudah terdapat beberapa review pengguna. 

sekian.

Share it:

Lounge

Post A Comment:

0 comments: